Safari Ramadhan Walikota Jakarta Timur Shalat Tarawih Sekaligus Berikan Bantuan 20 Al-Quran Dan Uang Tunai Di Masjid Al-Ikhlas RW 09 Jatinegara

JAKARTA, Opininews.id, – Walikota Administrasi Jakarta Timur Muhammad. Anwar setelah melaksanakan buka Puasa bersama di Duren Sawit dalam rangka safari Ramadhan 1445H/2024M, kemudian berlanjut dengan menjalani ibadah shalat tarawih bersama jamaah di Masjid Al-Ikhlas Jatinegara Indah RW 09 Kelurahan Jatinegara Kecamatan Cakung, Selasa (2/4/2024).
Turut Hadir mendampingi Muhammad Anwar Walikota Jakarta Timur dalam safari ramadhan tersebut diantaranya Asisten Kesra Ahmad Salahudin , Camat Cakung Fajar Dwi Prasetyo, Plt Lurah Jatinegara, Hj Jariah, Lurah Cakung Barat Rahmat dan Lurah Penggilingan Wawan.
Dalam kesempatan itu Walikota Jakarta Timur, Muhammad Anwar memberikan bantuan berupa uang tunai yang dapat dipergunakan untuk qiyamul lail atau shalat malam serta 20 Mushab Al-Quran.
“Saya mengapresiasi seluruh jamaah Masjid Al-Ikhlas yang hingga kini di 10 hari terakhir Ramadan masih berantusias memakmurkan masjid untuk jalani shalat tarawih bersama para jamaahnya, ” Ujar Walikota Muhammad Anwar.
Lebih lanjut Walikota Muhammad Anwar menjelaskan bahwa kegiatan Safari Ramadan yang dilaksanakan Pemerintah Kota Admistrasi Jakarta Timur bertujuan dalam rangka mempererat tali silaturahmi dengan warga sekitarnya. Dengan kedekatan tersebut diharapkan dapat mengetahui permasalahan warga sekitar serta kebutuhan masjid.
”Tadi saya sampaikan kita akan mendukung dalam pembangunan masjid ini sehingga kekhusyukan jamaah masjid untuk beribadah, ini akan kita fasilitasi,” kata Walikota Muhammad Anwar.
Namun demikian dirinya juga meminta peran para alim ulama dalam menjaga kondusifitas lingkungan usai pemilu agar terus terjaga baik, aman dan nyaman, tetap guyup rukun. “Dan selalu jaga kebersihan lingkungan karena wabah penyakit DBD menjadi salah satu ancaman dari cuaca ektrem,” Ungkapnya.
Pada kesempatan itu juga Wakil Ketua DKM Masjid Al-Ikhlas Kelurahan Jatinegara Andriyanto mengakui sangat senang dengan kedatangan Walikota Jakarta Timur yang ketiga kalinya untuk bersilaturahmi yang pada kunjungan safari Ramadan kali ini dengan melaksanakan ibadah shalat tarawih berjamaah.
“Maka hal ini tentunya merupakan bukti kepedulian dan perhatian pemerintah Kota Admistrasi Jakarta Timur kepada wargnaya, oleh karena itu kami sangat berterimakasih kepada bapak Walikota Muhammad Anwar,”imbuhnya.
Sementara itu Koordinator Baznas Bazis Jakarta Timur Eka Nafisah saat dihubungi sejumlah awak media termasuk OPININEWS.ID, sebelumnya menjelaskan permohonan bantuan akan diproses ke Baznas Bazis Jaktim kalau sudah ada permohonan tertulis kepada Walikota Jakarta Timur dengan pengantar dari Lurah setempat.
Mengenai kesediaan Walikota Jakarta Timur Muhammad Anwar untuk membantu pembangunan masjid Al Ikhlas, Plt Lurah Jatinegara Hj. Jariyah mengakui perihal bantuan tersebut, ketika dihubungi sejumlah awak media massa termasuk OPININEWS.ID , Kamis (4/4/2024) menegaskan bahwa pihak Baznas Bazis Jakarta Timur sudah melakukan survey ke lokasi.
“Pak Kabag Kesra (Jakarta Timur) Ahmad Salahudin minta saya untuk membuat proposal permohonan bantuan pembangunan masjid Al Ikhlas,” pungkas Hj Jariyah.
Editor : (Red/ Raihan).