Walikota Jaktim Santuni 40 Anak Yatim Dan Berikan PMT Pada Balita Di RW 03 Kampung Rawadas Duren Sawit

0
IMG-20240921-WA0055

JAKARTA, Opininews.id,- Walikota Administrasi Jakarta Timur, Muhammad Anwar didampingi Sekko Jakarta Timur, Kusmanto, Koordinasi BAZNAS Bazis Jakarta Timur, Eka Nafisah dan Camat Duren Sawit, Kelik.S melakukan kegiatan kunjungan rutin Safari Jumat. Bertujuan dalam rangka menyapa warganya sekaligus memberikan santunan kepada anak-anak  yatim-piatu serta pemberian makanan tambahan (PMT) bagi anak terindikasi stunting di Kampung Rawadas RW 03 Kelurahan Pondok Kopi, Kecamatan Duren Sawit. Jumat (20/9/2024).

Dalam kunjungan Safari Jumat Walikota Muhammad Anwar beserta Jajarannya disambut oleh Lurah Pondok Kopi Hardi dan Fahmi selaku perwakilan DKM Masjid At-Taqwa
Kemudian Walikota Muhammad Anwar bersilaturahmi bersama warga masyarakat setempat di Masjid Jami At-Taqwa

Dan sekaligus secara simbolis Walikota Muhammad Anwar langsung memberikan
santunan kepada 40 Anak Yatim dan menu makanan tambahan bagi balita yang merupakan dukungan BAZNAS Bazis Jakarta Timur.

Dalam sambutannya  Walikota Muhammad Anwar mengatakan bahwa Safari Jumat yang ia lakukan bertujuan untuk  mendekat diri pada masyarakat, tidak hanya silaturahmi kita juga mendengar ragam kendala bagi warga yang selama ini masih belum terselesaikan.

“Alhamdulillah Jumat ini kita telah mengawali dengan panen sayuran hingga saat ini pemberian santunan juga PMT bagi balita di Kampung Rawadas RW 03 ini merupakan  program rutin kita dengan bersilaturahmi bersama warga,” Kata Walikota Muhammad Anwar.

Lebih lanjut Walikota Muhammad Anwar berpesan mengenai keamanan dan kenyamanan lingkungan. Pasalnya, keberadaan rumah ibadah serta keharmonisan warga agar terus terjalin. Sehingga, tujuan bersama dalam mewujudkan rumah ibadah dan lingkungan ramah anak terwujud  untuk membentuk karakter anak-anak menjadi akhlakul karimah, terhindar dari hal-hal negatif seperti narkoba, tawuran, dan lainnya.

“Saya berharap sinergitas warga terus dibangun, kompak guyub rukun menjadi kunci lingkungan sehat dan sejahtera. disamping itu saya juga menghimbau agar jadikan rumah ibadah yang benar untuk pembangunan umat bukan menjadikan rumah ibadah sebagai tempat kampanye, mengingat kita akan memasukinya Pilkada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta,” Ujar Walikota Muhammad Anwar.

Sementara itu Fahmi yang merupakan perwakilan DKM Masjid At-Taqwa mengaku sangat senang bisa berjumpa langsung dengan Walikota Jakarta Timur  Pasalnya, kedatangan Walikota Muhammad Anwar menjadikan motivasi bagi umat dalam meningkatkan kualitas pembinaan akhlak.

“Kami mengucapkan terimakasih karena Alhamdulillah kami sudah terbantu dan mendapatkan motivasi untuk terus memberikan kedamaian dan meningkatkan kualitas iman bagi warga,” Ucapnya.

Sedangkan Koordinator BAZNAS Bazis Jakarta Timur Eka Nafisah ketika dihubungi sejumlah awak media termasuk OPININEWS.ID di Jakarta Timur, Sabtu (21/9/2024) menambahkan realisasi ZIS Pondok Kopi saat ini Rp 103.132.000,-

“Berarti sudah mencapai 121,6% dari target tahun 2024,” Pungkasnya.

Editor : (Red/Raihan).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *